Tutorial Burning CD/DVD

SisKom Center - Masih sama dengan artikel yang sebelumnya, sebelumnya penulis berbagi mengenai Tutorial Membuat File ISO Dari CD/DVD menggunakan salah satu software PowerISO. Nah, kali ini penulis akan berbagi mengenai Tutorial Burning CD/DVD ya, SisKomers ...
http://siskom-center.blogspot.com/
Sebelum ke tahap selanjutnya, apa sih burning itu, SisKomers ?

Burning adalah suatu proses meng-copy file atau data dari komputer ke CD/DVD, dan dengan adanya teknik ini sering digunakan untuk mentransfer data yang berukuran besar seperti file film dan album musik. Saat ini istilah ‘burning’, sering kali diistilahkan dengan penyalinan data secara ilegal.

Ada banyak sekali software untuk burning CD/DVD tersebut, antara lain :
  1. InfraRecorder
  2. CDBurnerXP
  3. ImgBurn
  4. BurnAware Free
  5. DeepBurner
  6. PowerISO
  7. Burrrn
  8. Ashampoo Burn Free
  9. Tiny Burner
  10. cdrtfe
  11. Nero Kwik Burn/Nero Lite 10
Untuk Tutorial Burning CD/DVD ini penulis akan menggunakan PowerISO ya, SisKomers ... Lansung saja menuju ke TKP. Yuk, disimak ^_^
  1. Pastikan SisKomers sudah memiliki software PowerISO. Jika belum silahkan download DISINI. Kemudian install
  2. Dilanjutkan dengan membuka software PowerISO tersebut
    http://siskom-center.blogspot.com/
  3. Pilih dan klik pada menu Add > Add Files and Folders...
    http://siskom-center.blogspot.com/
  4. Maka akan muncul pop-up box, pilih data mana saja yang akan di-burning kemudian klik Add
    http://siskom-center.blogspot.com/
  5. Setelah data-data sudah masuk ke dalam worksheet PowerISO, klik menu Burn
    http://siskom-center.blogspot.com/
  6. Sehingga akan muncul pop-up box baru.
    http://siskom-center.blogspot.com/
    • Pilih CD/DVD-Rom
    • Beri tanda centang pada Verify written data
    • Kemudian, klik Burn
  7. Akan muncul pesan konfrimasi, klik Yes
    http://siskom-center.blogspot.com/
  8. Tunggu proses burning-nya ...
  9. Nah, proses burning CD/DVD sudah selesai dan sukses, maka CD/DVD otomatis ter-eject
    http://siskom-center.blogspot.com/
  10. Untuk mengeceknya, masukan kembali CD/DVD-nya dan buka melalui Windows Explorer
    http://siskom-center.blogspot.com/
Dengan mem-burning CD/DVD ini merupakan salah satu cara untuk membackup data jika dilain hari terjadi hal-hal yang tidak diduga. Nah bagaimana Tutorial Burning CD/DVD menggunakan software PowerISO-nya ?
Cukup mudah gak ribet bangetkan, SisKomers ...
Penulis rasa cukup untuk Tutorial Burning CD/DVD nya. Akhir kata penulis ucapkan terima kasih. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba, SisKomers ... ^_^

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama